Siap-Siap Tes Masuk PTN

Siap SBMPTN 2014 dengan Tips Ini BPUI - Masih ada sekira dua minggu menjelang Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2014. Calon peserta ujian tulis pun masih memiliki cukup waktu untuk mempersiapkan diri.

Tetapi, apakah kamu kesulitan serius dan berkonsentrasi dengan tes tersebut? Tips berikut ini bisa membantumu.

1. Belajar sendiri  Bagi kebanyakan orang, belajar sendiri membuat konsentrasi lebih meningkat. Sebab, tidak ada teman yang mengajak mengobrol selama jam belajar. Kamu bisa hang out lagi dengan teman-teman setelah jam belajar usai.

2. Ciptakan area studi sempurna Tempatmu belajar harus tenang, nyaman dan bebas dari gangguan. Jika belajar di kamar, tutup rapat-rapat pintunya dan jauhkan semua gangguan yang mungkin timbul. Matikan radio, televisi, handphone dan internet. Jika kamu enggak punya kamar sendiri, coba cari tempat yang tenang seperti perpustakaan.

3. PersiapanPastikan kamu memiliki semua bahan pelajaran yang dibutuhkan. Simpan semua buku, catatan, alat tulis dan materi lainnya di tempat yang mudah dijangkau. Jangan membuang waktu hanya untuk mencari kalkulator di sudut lemari.

4. Membuat kartu informasi (flash card) Kamu bisa menuliskan pertanyaan dan jawaban atas berbagai topik penting. Satu kartu untuk satu topik. Demikian dilansir laman About.com, (Selasa/3/6/2014).

5. Camilan sehat
Jika ingin tetap berkonsentrasi, jauhi dulu junk food. Sebaliknya, konsumsilah makanan sehat seperti buah, susu dan kacang-kacangan.

6. Ringkasan materi
Mempelajari semua hal yang disampaikan guru di kelas akan membuatmu gila. Fokuslah pada hal-hal paling penting. Jika perlu, buat kisi-kisi dari berbagai soal ujian yang telah lalu.

7. Istirahat
Otak kita enggak akan bekerja maksimal jika dipakai terus menerus. Setiap selesai belajar satu jam, ambillah 15 menit untuk beristirahat. Kamu bisa mengisi waktu istirahat ini dengan berjalan-jalan, mendengarkan musik atau tidur. Istirahat mencegahmu terkampau stres dan membantu membuat otak mampu menyimpan informasi lebih lama.

8. Uji kemampuanmu Mintalah orang lain bertanya tentang hal-hal yang sudah kamu tuliskan di flash card yang telah kamu buat. Ulangi terus hal ini hingga kamu mampu menjawab semua pertanyaan dalam kartu itu tanpa kesalahan.

9. Tidur cukup Banyak siswa belajar hingga pagi menjelang ujian. Jika melakukan ini, kamu akan mengurangi kesempatan mendapatkan nilai bagus karena otak dan tubuhmu akan terlalu lelah. Pastikan kamu mendapatkan tidur cukup selama persiapan dan menjelang ujian.

10. Mencicil belajar Belajar satu jam setiap hari akan lebih baik ketimbang menumpuk jam pelajaran hingga detik terakhir menjelang ujian. Dengan mencicil, otak akan mampu menyimpan informasi lebih lama. (rfa)

Postingan Populer